MENUNGGU

Image
  Semua orang pasti pernah menunggu. Menanti kepastian dengan harap-harap cemas sepertinya menjadi bagian dari episode hidup semua orang. Dari hal sepele, menunggu bus di halte bus, menunggu teman di tempat janjian yang sudah disepakati tetapi hingga sejam setelah waktu janjian dia belum datang juga. Atau menanti kepastian kapan surat lamaran kerja kita akan direspon oleh perusahaan yang diincar. Atau bahkan menunggu jodoh yang tak kunjung tiba. Saat menunggu, level kesabaran kita pun diuji. Dan saya yakin Tuhan tidak akan menguji hamba-Nya di luar batas kesabaran. Ada hamba-Nya yang cuma diuji kesabarannya sekedar menunggu angkot, taksi, atau pesawat terbang. Ada yang diuji kesabarannya saat menanti tanggal gajian datang padahal beras sudah habis. Ada juga yang diuji dengan seberapa sabar dia tabah menanti kekasih yang terpisah ribuan mil dalam jangka waktu tertentu. Ada juga yang diuji dengan kesabaran menanti jodoh yang tak kunjung tiba. Padahal teman-teman sebaya satu persatu sudah

Last Day: Target Blogging Tahun 2019


Akhirnya sampai juga di hari terakhir blog challenge yang digelar oleh Blogger Perempuan Network. Selama 30 hari ini, sukses membuat saya disiplin menulis. Bahkan sesibuk apapun dan sesusah apapun jaringan internet, saya tetap berupaya memenuhi tantangan perharinya. Walau terkadang, saya tidak terlalu 'excited' dengan tema hari itu, dan menulis saja walau awalnya 'blank'. Termasuk dua kali terpaksa mengganti tema dengan alternatif tema yang sudah ditentukan. 

Selama tiga puluh hari mengikuti blog challenge, secara signifikan mampu meningkatkan jumlah kunjungan ke blog saya yang baru dua setengah bulan ini dirilis. Bahkan secara signifikan menambah follower akun medsos saya. Tambah teman berkualitas dari para blogger lain.

Saya bersyukur, persinggahan pertama saya sebagai newbie berada di komunitas blogger perempuan. Baru masuk yang tadinya hanya iseng ingin mengintip keseruan di dalam komunitas blogger. Langsung dipecut dengan tugas 'nge-blog' sebulan penuh. Seru!

Dan hari ini saya semakin optimis bahwa saya siap menjadi blogger professional. Walaupun saya mungkin masih belum bisa menjadi full time blogger di tahun 2019. Namun saya sudah menguatkan niat untuk mengelola blog ini secara profesional. Profesional disini maksudnya saya lebih melibatkan hati dan pikiran saya untuk tumbuh kembang blog ini. Kualitas tulisan dan tampilan blog akan diperbaiki sedikit demi sedikit.

Dan saya mungkin akan mencoba lebih rajin mengikuti tantangan 'nge-blog' lainnya baik yang gratisan atau dengan iming-iming hadiah. Bagi saya 'nge-blog' adalah salah satu cara saya agar tetap waras menjalani hidup, dengan mengeluarkan segala uneg-uneg dengan cara yang elegan.


Comments

  1. alhamdulillah seru juga ya ikutan tantangan ini.
    selamat sudah berhasil nulis selama 30 hari nonstop :)

    ReplyDelete
    Replies
    1. ah iyaaa.....sempet gak yakin bisa konsisten sih. Tapi kok bisa juga akhirnya. Toss ahh

      Delete
  2. Legaaa ya udh berhasil nyelesaiin challenge... Emang newbie2 perlu pecutan *diriku jugaa

    ReplyDelete
    Replies
    1. ahaha....newbie bisa langsung melesat kalo ditraining kayak gini yaaa....

      Delete

Post a Comment

Popular posts from this blog

Sirplus, Solusi Minum Obat Puyer untuk Anak

'Excellent Services' ala Rumah Sakit Hermina

Hijab Syar'i Tak Perlu Tutorial